Tanaman daun sendok mungkin sudah tidak asing lagi, tanaman ini banyak tumbuh liar di hutan, di ladang, halaman rumput yang agak lembab dan tumbuh di daerah yang memiliki ketinggian kurang lebih 3.300 mdpl. Tanaman ini tumbuh tegak dengan tinggi sekitar 15 – 20 cm, daunnya tunggal berwarna hijau, lebarnya 5 – 10 cm dan berbentuk bulat telur. Tanaman daun sendok ini memiliki nama latin Plantago Major L dari famili Plantaginaceae. Daun yang menyerupai bentuk sendok membuat tanaman ini di kenal oleh orang Indonesia sebagai tanaman daun sendok. Namun, di Indonesia sendiri tanaman ini memiliki banyak nama lokal, seperti: Ki Urat Ceuli atau Ceuli Uncal (Sunda).
Tanaman daun sendok berasal dari daerah Eropa dan Asia. Tanaman ini sebenarnya memiliki manfaat untuk pengobatan herbal, namun pemanfaatan pengobatan herbal menggunakan tanaman ini sampai sekarang memang masih jarang dilakukan karena banyak yang belum tahu khasiat dari tanaman ini. tanaman saun sendok memiliki khasiat menyembuhkan bisul, kudis, batu ginjal, hepatitis, radang usus, rematik, wasir, mimisan, batuk darah, diare, disentri, nyeri lambung, gangguan pada saluran kencing, kencing manis, batu empedu, radang prostat, influenza, demam, batuk rejan, radang saluran nafas (brokhitis), kuningan, cacingan, gigitan serangga, radang mata merah dan menerangkan penglihatan yang kabur.
Adapun kandungan senyawa kimia yang terkandung dalam tanaman daun sendok ini adalah plantagin, aucibin, ursolic, acid, bethasitesterol, n-hentriacontae, plantagucide, vitamin A, vitamin B1, vitamin C, kalium, rhinatin, flavonoid, dan polifenol. dibawah ini adalah cara membuat obat herbal dari tanaman daun sendok untuk beberapa penyakit, silahkan disimak!
1. Bisul
2. Kudis
Demikianlah khasiat dan manfaat dari tanaman daun sendok, semoga bermanfaat!
- - Sediakan 3 tanaman utuh daun sendok yang sudah dibersihkan
- - 2 gelas air
- - Rebuslah tanaman sendok yang telah disediakan dengan 2 gelas air hingga tersisa 1 gelas saja dari air yang digunakan untuk merebus
- - Setelah itu angkat lalu saringlah setelah dingin
- - Minum air saringan dari rebusan tanaman daun sendok tersebut 1 gelas sehari
- - Lakukan berulang-ulang hingga bisul sembuh
2. Kudis
- - Sediakan 7 lembar daun sendok segar yang sudah dibersihkan
- - 7 lembar daun sambiloto segar yang sudah dibersihkan
- - 2 gelas air
- - Rebuslah daun sendok dan daun sambiloto segar yang telah disediakan tadi dengan 2 gelas air, rebus hingga tersisa 1 gelas dari air yang digunakan untuk merebus
- - Angkat lalu saringlah air rebusan tersebut setelah dingin
- - Minumlah air saringan dari rebusan daun tadi hingga habis 1 gelas
- - Lakukan 2 kali sehari
- - Sediakan 7 gram daun sendok segar yang telah dibersihkan
- - 7 gram akar alang-alang yang telah dibersihkan
- - 2 gram daun keji beling segar yang telah dibersihkan
- - 6 gram daun kumis kucing segar yang terlah dibersihkan
- - 2 gram meniran segar yang telah dibersihkan
- - 130 ml air
- - Rebuslah semua bahan hingga tersisa kira-kira 100 ml dari air yang digunakan untuk merebus
- - Minumlah 1 kali sehari atau dibuat sebagai cairan infus
- - Lakukan berulang sampai 14 hari
Demikianlah khasiat dan manfaat dari tanaman daun sendok, semoga bermanfaat!
Ada baiknya jika anda mau meninggalkan kritik dan saran, Demi meningkatkan Blog ini. Namun jangan pernah untuk mencoba meninggalkan jejak spam anda disini.
EmoticonEmoticon